Wednesday 14 December 2011

Tak Puas Solusi Papua, Kontras Datangi Polri

"Kita akan menyampaikan keberatan kita tentang model penuntasan," kata Haris Azhar.

SENIN, 5 DESEMBER 2011, 11:04 WIB
Eko Huda S, Syahrul Ansyari
VIVAnews - Koordinator Kontras Haris Azhar mendatangi Mabes Polri untuk melakukan audiensi terkait dengan  kekerasan dan isu pelanggaran HAM di Papua. Haris ditemani oleh beberapa aktivis Lembaga Swadaya Masyarakat yang lainnya seperti Usman Hamid, Hendardi (Ketua Setara Institute), Maman (Nahdlatul Ulama).

"Kita akan menyampaikan laporan tentang peristiwa Kongres Rakyat Papua. Terus beberapa rangkaian peristiwa kekerasan yang ada di Freeport," kata Haris sebelum memasuki gedung Rupatama, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin 5 Desember 2011.

Haris menyampaikan selain itu kedatangan mereka adalah untuk memberikan catatan soal berbagai kasus penembakan di bumi Cenderawasih tersebut. Seperti rangkaian penembakan misterius di kawasan Freeport yang tidak diketahui siapa pelakunya dan di daerah lainnya.

"Kita fokus beberapa hal dengan polisi. Termasuk kita juga akan menyampaikan keberatan kita tentang model penuntasan, solusi terhadap temuan-temuan kita ketika polisi mendapat upah dari PT Freeport," lanjutnya.

Haris mengatakan pertemuan akan dihadiri oleh Kabareskrim, Kabagintelkam, dan Kadiv Humas Mabes Polri. Kapolri, Wakapolri, Irwasum juga direncanakan akan turut menemui mereka.

"Ada beberapa temuan seperti tiga orang dinyatakan meninggal setelah peristiwa itu (KRP). Kemudian penyiksaan terhadap Forforus, dan perlakuan tidak baik terhadap orang-orang yang ditahan, selama beberapa jam sampai bermalam ditempatkan di lapangan tenis di Polda Papua. Lalu tidak diberi makan. Itu beberapa catatan kekerasan yang menurut kami mengkhawatirkan," urai Haris. (eh)
• VIVAnews

Source: http://nasional.vivanews.com/news/read/269595-tak-puas-solusi-papua--kontras-datangi-polri

No comments:

Post a Comment